Cara Cek BPOM Skincare, Penting Agar Tahu Skincare Palsu

Saat ini ada banyak skincare yang dijual di pasaran. Dari banyaknya produk yang beredar, ada oknum yang menjual skincare abal-abal.

Oleh karena itu, penting untuk mengetahui cara cek BPOM skincare agar terhindar dari penipuan. Selain mudah, scan barcode BPOM tanpa aplikasi juga bisa dilakukan.

Bertugas mengawasi peredaran makanan adalah tugas BPOM. Lembaga ini memberikan label untuk produk-produk yang layak beredar.

Cara Cek BPOM Skincare

Cara Cek BPOM Skincare

Para konsumen dapat melakukan pengecekan nomor BPOM skincare dengan 3 cara berikut:

1. Cek Kode BPOM Secara Langsung

Setiap produk yang telah melalui pengujian atau pengecekan oleh BPOM akan diberi kode sebagai identitas.

Hal tersebut juga berlaku untuk skincare yang beredar di pasaran. Kode inilah yang dapat dijadikan sebagai indikator legalitas produk.

Umumnya, nomor BPOM terdiri dari perpaduan 2 huruf dan 11 angka. Coba cek apakah kode tersebut ditulis dengan kombinasi yang benar.

Para oknum nakal biasanya menuliskan kode dengan jumlah yang kurang atau lebih.

Cara ini adalah yang paling sederhana. Namun, beberapa oknum biasanya menyiasati hal ini dengan membuat kode yang terlihat benar.

Jadi, ada baiknya untuk mencoba cara-cara berikutnya untuk mengecek produk.

2. Cek BPOM Lewat Website Resmi

Cara selanjutnya yang dapat dicoba adalah melakukan pengecekan via website resmi BPOM.

Di sana ada data lengkap dari produk-produk yang telah melalui uji dan pengawasan dari BPOM.

Langkah- langkah untuk mengeceknya yaitu:

  • Buka aplikasi browser yang tersedia di smartphone atau PC
  • Sebelumnya, pastikan perangkat telah terhubung dengan internet yang stabil
  • Setelah itu langsung saja pergi ke laman cekbpom.pom.go.id
  • Kemudian masukkan kode registrasi dari produk skincare yang ingin dicek pada kolom sebelah kiri atas
  • Setelah klik enter maka akan muncul keterangan lengkap dari produk itu

Informasi yang ditampilkan di sini meliputi izin peredaran produk, informasi produk (nama, ukuran, dan lain-lain), pihak yang mendaftarkan, dan tempat produksi.

Semua itu akan muncul jika produk yang dicek ini memang legal.

Namun, jika ternyata tidak ada informasi yang muncul sama sekali maka bisa dipastikan kalau produk ini ilegal.


Setelah mengetahui fakta tersebut maka ada baiknya untuk berhenti membeli produk yang sama karena terlalu beresiko.

3. Cek Produk Melalui Aplikasi

Tampilan dan cara penggunaan website menurut banyak orang terlihat rumit dan kurang menarik. Orang-orang saat ini lebih menyukai platform yang mudah digunakan, terutama di smartphone.

Tak perlu risau karena cara cek BPOM skincare yang selanjutnya dapat dilakukan dengan aplikasi.

Saat ini sudah ada aplikasi resmi bernama Cek BPOM yang dapat dipasang di perangkat Android maupun iOS. Ini cara menggunakannya:

  • Isikan data berupa nomor di kolom Nomor Register yang tersedia
  • Selanjutnya ketik merk produk yang ingin di cek pada kolom Kata Kunci Pencarian
  • Jika sudah yakin benar selanjutnya klik tombol Cari Produk yang berwarna biru

Di sini pengguna bisa langsung tahu apakah produk tersebut asli jika ada informasi lengkap yang ditampilkan. Begitu pula sebaliknya.

Aplikasi Cek BPOM ini dapat digunakan dengan mudah dan memiliki tampilan yang sangat sederhana. Namun, sebenarnya ada alternatif lain yang bisa dicoba oleh para pelanggan.

Akhir Kata

Selain Cek BPOM, kamu juga bisa mengandalkan situs cekbpom.info yang menyajikan informasi sama baiknya untuk mengetahui keamanan skincare.

Itulah cara cek BPOM skincare yang dapat dicoba oleh para konsumen. Jika masih bingung dengan cara mengetahui keaslian skincare maka lebih baik cari aman saja.